LIGONEWS.ID, GORONTALO – Wakil Ketua DPR RI Rachmat Gobel bersama Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai NasDem se Provinsi Gorontalo melakukan kunjungan serta studi tiru di pabrik pengolaan beras fortifikasi, yaitu beras yang diperkaya berbagai macam vitamin A, B1, B3, B6, B9, B12, zat besi, hingga zink.
Roman Nasaru mengatakan, kurangnya pemerataan nutrisi berpengaruh langsung terhadap produktivitas masyarakat yang kemudian akan berdampak kepada pertumbuhan ekonomi para petani khususnya yang ada di Gorontalo.
“Kita mengunjungi pabrik pengolaan beras fortifikasi yang terbuat dari beberpa olahan atau campuran seperti, beras, jagung, singkong, ubi jalar dan porang dan dimana Gorontalo ini dikenal dengan penghasil jagung yang mayoritas rata-rata hanya untuk pakan ternak dan hasil kwalitas beras juga masih dibawah standar,” kata Roman.
“Dibutuhkan inovasi yang dapat menjadi solusi perbaikan dan pemerataan nutrisi di masyarakat, salah satunya melalui peningkatan nilai gizi beras dengan cara fortifikasi,” lanjut Roman ketika dihubungi awak media, Jumat (30/09/2022).
Lebih jelas dirinya menjelaskan pengembangan beras fortifikasi tersebut akan dikembangkan di Provinsi Gorontalo dan merupakan bentuk upaya mendukung kebijakan pemerintah dalam pemenuhan kebutuhan gizi dan pangan masyarakat.
“Hal ini diharapkan menjadi solusi baru dalam upaya penanggulangan permasalahan gizi yang ada di daerah sekaligus menurunkan kasus stunting dan menambah pendapatan para petani, sebab beras fortifikasi ini mempunyai nilai jual tinggi dan sasaranya ekspor,” jelas Roman.

Wakil Ketua DPRD Kabupaten ini juga meyakini bahwa fortifikasi beras dapat dikembangkan disetiap daerah yang ada di Provinsi Gorontalo
“Saya mendukung beras fortifikasi secara profesional, dan secara lembaga mendukung strategi dalam percepatan penurunan stunting. Beras fortifikasi harus diglorifikasi dan diangkat pada ruang lingkup yang lebih luas sehingga bisa menjadi program daerah dan ini merupakan cita-cita kakak Rachmat Gobel dalam meningkatkan kesejahteraan para petani sawah,” ucapnya.
Dirinya juga berharap mendapat dukungan dari seluruh lapisan masyarakat Gorontalo. Secara spesifik beras fortifikasi saat ini adalah momentum yang sangat baik, karena dari sisi regulasi pemerintah telah memberikan regulasi yang sangat valid, teknologi sudah menyanggupi, dan produk sudah tersedia di pasar.
“Mari kita tingkatkan gizi dan kesehatan diri kita dengan beras fortifikasi, mari sama-sama kita mendukung program ini demi kesejahteraan masyarakat Gorontalo pada umunya,” tandas Roman Nasaru.
Penulis : Ridwan Maini Editor : Dafid Mohamad