LIGONEWS.ID, GORONTALO – Aliansi Pemuda Mahasiswa dan Rakyat Bersatu (APMRB) turun ke jalan melakukan aksi demonstrasi dibeberapa lokasi yang ada di Kabupaten Bone Bolango. Kamis (23/11/2023).
Adapun titik aksi yang nantinya akan didatangi yaitu, Kantor Perumda Tirta Bulango (Eks PDAM Bone Bolango), Kantor Bupati Bone Bolango, Kejaksaan Negeri Bone Bolango, Kantor DPRD Bone Bolango, Kantor Cabang BRI Unit Kabila.
Berdasarkan surat pemberitahuan aksi yang ditunjukan kepada Kapolres Bone Bolango, cq Kasat Intelkam yang berhasil awak media dapatkan yaitu tercantum alasan APMRB melakukan demo.
Hal tersebut sehubungan dengan carut marutnya instansi Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Bulango, yang sampai saat ini masih membekas dikalangan masyarakat sosial dan adanya berita baru yang timbul atas dugaan permasalahan keuangan pada instansi PDAM Tirta Bulango.
Surat pemberitahuan aksi tersebut ditandatangani oleh koordinator aksi, Lion Paneo. Terinformasi juga saat ini masa aksi sementara melakukan persiapan.
Berdasarkan pantaun awak media, saat ini belum nampak pengamanan dari aparat kepolisian didepan Kantor Perumda Tirta Bulango. (DM).
Editor : Tim Redaksi.